Oleh : Nur Kholik *
Pemilihan umum (Pemilu) adalah pilar utama bagi sebuah negara yang menganut sistem demokrasi. Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) memiliki peran strategis yang harus dimaksimalkan untuk memastikan partisipasi aktif warga dalam proses demokrasi, mendukung pemahaman yang lebih baik tentang isu-isu politik, serta memfasilitasi forum-forum dialog dan diskusi yang konstruktif atara masyarakat, pemerintah, penyelenggara pemilu, dan peserta pemilu.
Dengan infrastruktur dan sumber daya yang dimiliki, ormas dapat memainkan peran strategis dalam proses pemilu, diantaranya:
Meningkatkan partisipasi publik dalam proses pemilihan dengan mengadakan kampanye pendidikan pemilih untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya hak pilih mereka.
Berperan sebagai pengawas independen yang memantau pelaksanaan pemilu dan mengidentifikasi pelanggaran. Mereka juga dapat mendorong transparansi dalam pendanaan kampanye politik dan penyelenggaraan pemilu.
Penggerak reformasi pemilu dengan mendorong perubahan kebijakan yang memperbaiki proses pemilihan. Dukungan mereka terhadap isu-isu krusial dalam penyelenggaraan pemilu seperti penyederhanaan sistem pemungutan suara dan pembatasan pembiayaan kampanye.
Mengedukasi kandidat, partai politik peserta pemilu dan masyarakat tentang pentingnya etika politik yang bersih untuk meminimalkan kampanye negatif, berita hoax, politik uang, isu sara, ujaran kebencian dan politik propaganda.
Mengembangkan program pendidikan politik berkelanjutan untuk membantu pemilih memahami isu-isu kompleks dalam pemilihan. Dengan mengadakan debat terbuka dan forum diskusi, pemilih dapat berinteraksi langsung dengan kandidat.
Adalah sebuah fakta sejarah yang tak terbantahkan bahwa banyak tokoh politik, tokoh pergerakan, pejuang kemerdekaan, pahlawan nasional dan masih banyak lagi pemimpin besar negeri ini yang muncul dan tumbuh melalui perjalanan dan kiprah mereka yang dimulai dari ormas.
Ormas menyediakan sistem dan infrastruktur yang memungkinkan seseorang untuk tumbuh dan berproses menjadi seorang pemimpin yang berkarakter dan berkualitas, baik di tingkat lokal, nasional, maupun internasional.
Peran ormas dalam pemilu adalah bentuk kontribusi nyata civil society dalam upaya membantu menjaga integritas proses pemilihan dan meningkatkan partisipasi serta kesadaran politik masyarakat.
Dengan kerjasama yang kuat antara ormas, pemerintah, penyelenggara pemilu, peserta pemilu dan pemilih, kita dapat memastikan proses pemilihan yang lebih adil, transparan, dan demokratis untuk hasil pemilu yang berkualitas.
*Penulis adalah Pengamat Sosial dan Kebijakan Publik