IDEAA.ID – KERINCI – Baitul Arqom Dasar (BAD) Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Kerinci telah Sukses Dilaksanakan. Adapun Panitia Pelaksana diantaranya Wiwin Bilantara selaku ketua, Sandyka selaku sekretaris serta Nike Reponi selaku bendahara panitia.
Perkaderan tingkat dasar Pemuda Muhammadiyah, yang di laksanakan oleh, Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kerinci, dari 30 Peserta yang berasal dari 4 Kabupaten Kota di Propinsi Jambi, 16 dinyatakan lulus seleksi.
Peserta yang mengikuti pun berbagai profesi, diantaranya, dosen, pengusaha, Wiraswasta dan nakes, kegiatan ini di selenggarakan selama 2 hari, dari tanggal 13-14 Agustus 2022, di Villa we loza bukit tengah kecamatan Siulak Mukai Kabupaten Kerinci
Ketua PDPM Kabupaten Kerinci, Andi Yalmi menyampaikan harapan kedepan agar peserta bisa menjadi kader Perserikatan, kader Umat dan kader Bangsa.
“Dalam kader Perserikatan diharapkan alumni BAD bisa menjadi pelopor, pelangsung dan penyempurna amal usaha Muhammadiyah. Untuk kader Umat diharapkan mampu melaksanakan dakwah amar makruf nahi mungkar. Selanjutnya kader Bangsa agar menjadi pelopor dan kontribusi positif terhadap daerah Kerinci khususnya dan kepada bangsa Indonesia umumnya.” Tutupnya.
(fik)