Penutupan MTQ Ke-10 (Desa Koto Limau Manis) Tingkat Kecamatan Koto Baru Tahun 2024

Koto Limau Manis, kemarin 15 September 2024 – Penutupan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kecamatan Koto Baru berlangsung sukses di Desa Koto Limau Manis. 

Acara ini mendapat dukungan penuh dari seluruh kepala desa di Kecamatan Koto Baru atau forom kades, yang menunjukkan komitmen mereka terhadap kegiatan keagamaan di wilayah mereka.

Kepala Desa Koto Limau Manis Noka Putra, selaku tuan rumah, menyampaikan sambutan hangat kepada seluruh peserta dan tamu undangan. Dalam sambutannya, beliau mengungkapkan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan MTQ. 

“Acara ini bukan hanya sebagai ajang lomba, tetapi juga sebagai momentum untuk mempererat hubungan antar desa dan meningkatkan kecintaan kita terhadap Al-Qur’an. Kami sangat menghargai partisipasi aktif dari seluruh desa dan berharap MTQ ini dapat menjadi inspirasi bagi kita semua.”

Sementara itu, mewakili forum (Kades) se-Kecamatan Koto Baru Mairizon, dalam wawancara singkatnya menekankan pentingnya sinergi antar desa.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh kepala desa yang telah mendukung penuh acara ini. Keberhasilan MTQ ini adalah hasil kerja keras kita bersama. Semoga kegiatan ini dapat memperkuat ikatan komunitas kita dan memotivasi generasi muda untuk lebih mendalami ajaran Al-Qur’an.”

Acara penutupan MTQ ini dihadiri oleh semua kepala desa dari enam desa di Kecamatan Koto Baru, yang secara aktif memberikan dukungan dan partisipasi dan selalu mendukung kegiatan yang memiliki niali posistif di tengah masyarakat. 

Selain penyerahan hadiah kepada pemenang, acara ini juga dimeriahkan dengan pertunjukan seni dan budaya lokal, menambah suasana kebersamaan dan kekayaan budaya di tengah masyarakat.

Dengan berakhirnya MTQ tahun ini, diharapkan kegiatan serupa dapat terus digelar, memperkuat nilai-nilai keagamaan dan mempererat hubungan antar desa di Kecamatan Koto Baru. (YR)

*Silakan Share