Kandidat Calon Bupati Kerinci Ir. Boy Edwar dan Asraf di nilai Pertahanan Kuat Pilkada Kerinci 2024

KERINCI – IDEAA.ID || Sederet tokoh, politisi, pengusaha hingga birokrat dinilai layak maju Pilkada Kerinci 2024 mulai bermunculan dan menarik simpati masyarakat, Mulai dari wilayah Kerinci bagian hilir ada nama Tafyani Kasim Seorang Pengusaha, Asraf Birokrat teladan, Yanti Maria Istri Wakil Bupati Kerinci Zainal Abidin, Wilayah tengah yakni Ir.Boy Edwar Wakil Ketua DPRD Kerinci, Zainal Efendi Sekda Kerinci, dan Ir.Ami Taher Wakil Bupati Kerinci Sedangkan wilayah Kerinci bagian mudik ada nama Fadli Sudria Anggota DPRD Prov.Jambi, Monadi Calon Bupati Kerinci 2018 sekaligus pengusaha, Cori Siska Pengusaha Batu Bara Perempuan Energik dan Johan Efendi Komisoner Badan Perlindungan Konsumen Nasional RI. Semua tokoh tersebut dinilai memiliki popularitas dan elektabilitas hingga layak mencalonkan diri sebagai calon bupati maupun calon wakil bupati Kerinci mendatang.

Pilkada Kerinci mendatang menarik untuk dilihat, karena banyak tokoh yang berpotensi maju. Apalagi inkumben tak bisa mencalonkan lagi, secara politik nama-nama tersebut memiliki peluang yang besar karena punya basis yang jelas, Disisi lain Tafyani Kasim bisa dibilang kandidat bupati paling dikenal dari kerinci wilayah hilir, Disamping nama tokoh lain seperti Asraf yang juga sudah dikenal ditengah masyarakat. Asraf Zain dikenal Birokrat Teladan Energik sebelumnya Asraf Pernah Menjabat sebagai Pj Sekda dan dilantik menjadi Sekda Kerinci dan saat ini sebagai Kepala Dinas Ketahanan pangan Provinsi Jambi, Asraf dinilai Tokoh Pemersatu Kerinci Hilir.

Sedangkan di Kerinci tengah, Ir.Boy Edwar sudah populer. Apalagi dengan gerakannya yang terus turun langsung ke tengah masyarakat. Sehingga Wakil Ketua DPRD Kerinci ini disebut layak maju calon bupati kerinci, Boy Edwar saat ini mejabat Pimpinan DPRD Kerinci memiliki Basis masa diwilayah kerinci tengah dengan gebrakan semangat membangun daerah, pembangunan Akses Fasilitas Usaha Tani dan Akses Jalan Masyarakat yang diperjuangkannya melalui Dinas PUPR dinilai layak untuk maju di Pilkada Kerinci 2024.

Kedekatan Ir.Boy Edwar,MM dengan Asraf, S.Pt.,M.Si ini dinilai menjadi Pertahanan kuat di Pilkada Kerinci 2024 mendatang, mengapa tidak dua orang tokoh tersebut memiliki basis yang jelas dan sudah dikenal oleh masyarakat kabupaten kerinci, Boy Edwar yang sedang menjabat Pimpinan DPRD Kerinci dan Asraf Mantan Sekda Kerinci sebagai Tokoh Kerinci Hilir, dua kekuatan wilayah kerinci tengah dan hilir bersatu akan menjadi semakin menarik dalam Pilkada Kerinci mendatang, Tetapi tidak menutup kemungkinan hal-hal lain bisa saja terjadi seiring dinamika politik dan popularitas tokoh nantinya menjelang Pilkada. (Tim)

*Silakan Share